Selasa, 08 Agustus 2017

Hakekat Ilmu Kimia

Kimia X MIPA
Hakikat Ilmu Kimia, Metode Ilmiah, Keselamatan Kerja dan Peran Serta Kimia dalam Kehidupan

1.       Hakikat ilmu kimia

Ilmu kimia adalah ilmu yang mempelajari tentang susunan, struktur, sifat dan perubahan materi, serta energi yang menyertai perubahan tersebut.
Beberapa contoh proses kimia dalam kehidupan sehari-hari:
1. Besi berkarat
2. Kayu terbakar menjadi arang
3. Penyepuhan emas, dan lain-lain.
Susunan materi = Mencakup komponen-komponen pembentuk materi dan perbandingan tiap komponen tersebut.
Struktur materi = Mencakup struktur partikel-partikel penyusun suatu materi atau menggambarkan bagaimana atom-atom penyusun materi tersebut saling berikatan.
Sifat materi = Mencakup sifat fisis (wujud dan penampilan) dan sifat kimia.
Sifat suatu materi dipengaruhi oleh: susunan dan struktur dari materi tersebut.

2. Metode ilmiah

Perencanaan
1. Merumuskan masalah.
2. Menentukan hipotesis.
3. Menerapkan variabel penelitian.
4. Menerapkan prosedur kerja dan cara mengumpulkan data.
5. Menetapkan alat- alat yang diperlukan.

Pelaksanaan kegiatan laboratorium :
1. Memahami pendoman kegiatan di laboratorium
2. Menyiapkan bahan dan alat
3. Mengumpulkan data
4. Mengolah data
5. Menganalisis dan membuat kesimpulan
6. Mengkomunikasikan hasil penelitian secara lisan dan tulisan

3. Keselamatan Kerja

Perlengkapan sebagai pengaman agar kita terlindung dari bahan-bahan kimia yang bisa menimbulkan efek yang kurang baik untuk kesehatan (iritasi kulit atau keracunan).
Kacamata : Untuk melindungi mata.
Jas lab : Untuk melindungi baju dan kulit.
Sarung tangan : Untuk melindungi tangan.
Cara mengatasi tumpahan zat kimia: Cari kain lab dan bersihkan tumpahan, kemudian bersihkan lagi dengan lap yang telah dibasahai air.
Cara menangani alat yang pecah: Buang pecahan gelas kimia pada tempat sampah dan bersihkan serpihan-serpihan kaca yang tercecer.
Cara menangani kebakaran: Jauhkan alat-alat dan bahan-bahan kimia yang mungkin mudah terbakar dari benda yang sedang terbakar, lalu ambil alat pemadam kebakaran dan padamkan api.

4. Peran/manfaat ilmu kimia

1. Dengan mempelajari ilmu kimia kita akan lebih paham tentang alam sekitar dan proses yang berlangsung di dalamnya sehingga kita dapat mengontrol perubahan demi keuntungan bagi kehidupan manusia dan lingkungan.
2. Mengubah bahan alam menjadi produk yang lebih berguna untuk memenuhi kebutuhan kita.
5. Hubungan ilmu kimia dengan ilmu lainnya
    Pertanian : Penemuan pupuk, pestisida, dan bahan pengawet.
    Farmasi : Kemajuan kimia organik sehingga dapat mensistesis obat baru.
    Kedokteran : Kemajuan kimia analisis
    Hukum : Dengan ilmu kimia pemalsuan produk, dan kejahatan dapat dibuktikan

6. Essay

Nah untuk mempermudah meringkas, kita jabarkan dalam pertanyaan berikut ini ya. Silahkan di jawab 
1 Tuliskan pengertian ilmu kimia!
2 Sebutkan contoh beberapa proses kimia dalam kehidupan sehari-hari!
3 Jelaskan manfaat ilmu kimia!
4. Tuliskan hubungan ilmu kimia dengan ilmu lainnya!
5. Tuliskan 5 alat laboratorium dan cara penggunaannya!

Semoga bermanfaat...!!!

0 komentar:

Posting Komentar